Sinergi Pemerintah Daerah, Perguruan Tinggi dan Swasta Mendukung Program ICARE
Bandar Lampung (05/11/2024) - BSIP Lampung melaksanakan sinergi dengan Pemerintah Daerah, Perguruan Tinggi dan Swasta dalam mendukung program ICARE yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, inovasi, dan pembangunan berkelanjutan khususnya di Kabupaten Tanggamus.
Sinergi ini diwujudkan melalui penandatanganan kerja sama antara BSIP Lampung dengan Pemerintah Daerah Provinsi Lampung, Perguruan Tinggi dan Swasta yang digelar di Hotel Horison Bandar Lampung. Turut menghadiri kegiatan ini OPD Provinsi Lampung, Perguruan Tinggi, Swasta, Pengurus Koperasi dan Stakeholder.
"Pentingnya ICARE sebagai landasan bisnis berkelanjutan yang memberdayakan koperasi dan memperkuat sistem budidaya di berbagai sektor pertanian. Kolaborasi BSIP Lampung dengan Pemerintah Daerah Provinsi Lampung, Perguruan Tinggi dan Swasta sangat penting dalam upaya mempercepat pencapaian pembangunan di Provinsi Lampung," ujar Kepala BSIP Lampung Rachman Jaya dalam sambutannya.
Pihak perguruan tinggi dari Universitas Lampung, Polinela dan Itera yang hadir turut mendukung dan menyampaikan komitmen untuk menyesuaikan kurikulum dan meningkatkan riset yang relevan dengan perkembangan kebutuhan industri. Sedangkan dari sektor swasta yaitu DPW Aspaqin Lampung, GIZ, PLTP Area Ulu Belu, menyambut baik inisiatif ini karena program ICARE dapat berkolaborasi serta berkontribusi untuk menyiapkan kebutuhan industri sekaligus berdaya saing di tingkat nasional.
Dengan adanya sinergi ini, pemerintah Provinsi Lampung bersama mitra perguruan tinggi dan swasta akan bekerja sama untuk mengembangkan Lampung menjadi daerah yang lebih maju dan inovatif melalui program ICARE yang berkelanjutan.
Sumber : Tim ICARE dan Medsos BSIP Lampung