Pastikan Pompanisasi Lancar, BSIP Lampung Lakukan Verifikasi Lapang
Pringsewu 22 Mei 2024, cerahnya pagi ini membuat Tim UPSUS BSIP Lampung semakin semangat melakukan monitoring dan verifikasi. Sebagai upaya mendukung program Upaya Khusus (UPSUS) yang merupakan program pemerintah Indonesia untuk meningkatkan produksi dan produktivitas tanaman padi sawah guna mendukung terwujudnya percepatan swasembada pangan, maka terdapat program pompanisasi.
Program pompanisasi memiliki dampak signifikan bagi sektor pertanian, sehingga kegiatan monitoring dan verifikasi lapang ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui
pendistribusian pompa tersebut ke masing-masing pekon/desa yang berada di Wilayah Provinsi Lampung khususnya Kabupaten Pringsewu.
Kegiatan verifikasi lapang ini dihadiri oleh Tim UPSUS BSIP Lampung, Tim Dinas Pertanian, Penyuluh Pertanian dan Babinsa dari Kabupaten Pringsewu. Verifikasi lapang yang pertama dilakukan ke Pekon Rejosari, Kelompok Tani (Poktan) Subur Tujuh. Rahmat Subagyo, selaku Ketua Poktan menjelaskan bahwa sudah diterima sebanyak 1 (satu) unit pompa dan akan terpasang permanen sesuai titik koordinat untuk mengairi persawahan seluas 25 Ha dan akan lebih meningkatkan produksi dari sebelumnya.
Selain itu dilakukan verifikasi yang kedua di Poktan Tekun Karya Satu, Pekon Bumi Arum dengan Ketua Poktan Bapak Sumardi, menjelaskan sudah menerima 1 (satu) unit pompa dan akan segera dilakukan pemasangan pompa di luas lahan sawah 30 Ha.
Verifikasi lapang yang terakhir dilakukan di Pekon Bumi Ayu, Poktan Karya Tunggal Satu, dengan Ketua Poktan Bapak Satoto, juga menjelaskan telah menerima pompa sejumlah 1 (satu) unit dan segera dilakukan pemasangan pompa untuk mengairi lahan sawah seluas 25 Ha.
Sumber: Tim Medsos BSIP Lampung