Optimalisasi dan Revitalisasi IP2SIP BSIP Lampung
Tegineneng (15/10/2024) - Tim Kerja Sama Diseminasi (TKD) BSIP Lampung melakukan rapat koordinasi untuk mengoptimalkan dan revitalisasi IP2SIP. Acara dihadiri oleh Kepala BSIP Lampung Rachman Jaya, Ketua TKD, Ketua Tim Kerja Program dan Evaluasi serta para koordinator IP2SIP Natar, Tegineneng dan Masgar.
BSIP Lampung memiliki 3 Instalasi Pengujian dan Penerapan Standar Instrumen Pertanian (IP2SIP) yaitu Natar seluas 60 ha, Tegineneng seluas 10 ha dan Masgar seluas 2 ha.
Kepala BSIP Lampung dalam arahannya menyampaikan bahwa pengelolaan IP2SIP harus dimulai dari perencanaan yang baik sampai dengan pelaksanaan guna mengoptimalkan dan merevitalisasi IP2SIP. Penyediaan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh masing-masing IP2SIP menjadi modal kuat dalam pengembangan Standar Instrumen Pertanian modern.
Sumber: Tim Medsos BSIP Lampung