Menteri Pertanian Amran Sulaiman mendapatkan apresiasi tinggi dari publik atas kinerjanya dalam 100 hari pertama pemerintahan Prabowo-Gibran. Berdasarkan hasil survei yang dirilis oleh The Republic Institute (TRI), Amran meraih tingkat kepuasan publik sebesar 75,9%, menempatkannya di peringkat kedua sebagai menteri dengan kinerja terbaik.