Lakukan Perencanaan, Bangun Negeri Jadi Lebih Baik
Depok, 13 - 15 Juli 2024, Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementerian Pertanian mengadakan kegiatan penyusunan pagu anggaran tahun 2025 di Hotel Santika, Depok. BPSIP Lampung selaku Unit Pelaksana Teknis dibawah BSIP Kementan turut mengikuti kegiatan dalam rangka perencanaan program dan anggaran Tahun Anggaran (TA) 2025.
Dr. Ir. Haris Syahbuddin, DEA, Sekretaris BSIP, dalam arahannya menjelaskan pentingnya perencanaan saat menjalankan institusi pemerintahan dan memotivasi para perencana tiap-tiap satuan kerja agar membuat program yang lebih baik, karena sejatinya seluruh perencana sedang membangun negeri yang tertuang dalam sebuah Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga (RKAKL).
Penyusunan pagu anggaran TA 2025 dilakukan setelah penyusunan pagu indikatif dan outputnya akan dijadikan dasar dalam penyusunan pagu definitif yang kemudian akan menjadi anggaran Tahun 2025.
Sumber : Tim Medsos BSIP Lampung