BSIP Lampung Melaksanakan Workshop Penyusunan Rencana Bisnis Bagi Pengurus Koperasi Program ICARE
Pringsewu 17 November 2023, BSIP Lampung melaksanakan workshop penyusunan rencana bisnis bagi pengurus koperasi program ICARE. Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan para pengurus koperasi dan kelompok tani dalam merencanakan bisnis serta tersusunnya proposal bisnis.
Workshop diikuti oleh 75 Peserta yang terdiri dari Pengurus koperasi, Kelompok Tani, Kelompok Wanita Tani, Penyuluh Pertanian dan petugas lapang perkebunan dan peternakan. Hadir juga dalam acara ini Ka. Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kab. Tanggamus, Dinas Perkebunan dan Peternakan, dan Dinas Koperasi dan UKM , Perindustrian dan Perdagangan Kab. Tanggamus.
Acara workshop dibuka langsung oleh Ka. BSIP Lampung Dr. Rachman Jaya, S.Pi, M.Si. Ada 4 materi yang disampaikan pada workshop ini : 1. Kiat Penyusunan Rencana Bisnis (Proposal) yang baik dan efektif oleh anggota koperasi (Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Lampung), 2. Diversifikasi Produk UMKM Kopi Kambing yang Menarik dan “Menjual” (Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Tanggamus), 3. Pembuatan rencana anggaran biaya yang logik, akuntabel dan sesuai pada rencana Bisnis (proposal) koperasi (KSPPS BTM Bina Masyarakat Utama), 4. Workshop pembuatan draft rencana bisnis (proposal) ( Jurusan Agribisnis Unila) serta penyusunan proposal oleh peserta dan Diskusi.
Sumber : Tim Medsos BSIP Lampung