BSIP Lampung Hasilkan Rancangan Agribisnis Kawasan Program ICARE Lampung
Pringsewu, 23 Oktober 2023. Bertempat di Hotel Urban Style Pringsewu, BSIP Lampung menyelenggarakan Focus Grup Discussion (FGD) Penyusunan Rancangan Agribisnis Kawasan. FGD ini dihadiri oleh Kepala BSIP Lampung, Dr. Rachman Jaya., S.Pi., M.Si berserta Tim Teknis dan Manajeman ICARE Lampung, Koordinator Tim ICARE World Bank, PMU BSIP, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanggamus, Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kabupaten Tanggamus, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Tanggamus, Perwakilan Petani kopi dan ternak serta stakeholders lainnya.
Pada kesempatan tersebut, Kepala BSIP Lampung menyampaikan bahwa hasil FGD ini sangat penting dalam Kegiatan ICARE kedepannya yang dapat meningkatan nilai tambah untuk petani di lokasi ICARE yang berada di Kabupatan Tanggamus khususnya Kecamatan Air Naningan, Pulau Panggung dan Ulu Belu.
Tim World Bank Ir. Triyanto Fitriyardi, MIB., MBA dan PMU BSIP Syahrizal Muttakin, Ph.D, Akademisi FP Unila Prof. Ir. Wan Abbas Zakaria, M. S mendampingi penyusunan Grand Design Program, Rancangan Agribisnis Kawasan ICARE Lampung. Pemaparan materi antara lain: Grand Design Program ICARE Lampung, Agri-Zone Cluster Bussiness Plan, Pembingkaian Agribisnis Kawasan.
Hasil FGD tersebut akan disusun ke dalam Master Plan sebagai dasar pembentukan korporasi pada ICARE Lampung.
Sumber : Tim ICARE dan Medsos BSIP Lampung
#bsipkementan
#ICARE
#AgroStandar
#pertanianmajumandirimodern
#pertaniankorporasi
#kawasanpertanian